BULUKUMBA, SULSELLIMA.com - Jati diri terbangun demi meningkatkan keakraban pada setiap situasi. Teringat simbol jati diri TNI di mana tentara berasal dari rakyat dan berjuang untuk rakyat.
Perjuangan itu akan indah untuk membangun tali persaudaraan. Seperti kata motivasi hidup, "Aku hidup demi orang, maka orang pun akan hidup dari kita." Kehidupan ini saling berikatan satu sama lain, maka sudah sepatutnya jiwa kita harus dipenuhi dengan semangat perjuangan.
Terlihat dari perjuangan seorang TNI yang akan berperan menjadi sahabat rakyat.
Tepat di hari Sabtu 27 Maret 2021 pukul 10.00 WITA, digelar rangkaian acara yang begitu besar. Acara Launching Tagline Kodam XIV/HSN "Aku Sahabat Rakyat" merupakan agenda yang luar biasa untuk membangun semangat juang para TNI Bulukumba agar hadir kembali demi rakyat.
Acara besar ini digelar di Makodim 1411/Bulukumba Jalan Jend. Ahmad Yani, Kelurahan Ela-Ela, Kecamatan Ujungbulu Kabupaten Bulukumba.
Pelaksanaan yang begitu khidmat yang diciptakan oleh Kodim 1411/Bulukumba banyak dihadiri oleh para tokoh-tokoh terkemuka di Kabupaten Bulukumba.
Launching ASR (Aku Sahabat Rakyat) dihadiri oleh Wakil Bupati Bulukumba yang tak lain H. A. Edy Manaf S.Sos., Dandim 1411/Bulukumba Letkol Arm Joko Triyanto, S. Pd.
Selain itu dari kalangan Polres Bulukumba terlihat Ipda Anwar yang diamanahkan untuk wewakili Kapolres Bulukumba, Hj. Sitti Aminah Syam yang menjabat Wakil Ketua II DPRD Bulukumba, Hartam Ediyanto, SH, MH dari Kajari Bulukumba, Khoiruman Pandu K Harahap, SH.MH selaku Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Bulukumba, Serka Mursalin dari Danpos AL Bira, dan Para Danramil dan Perwira staf Kodim 1411/Bulukumba.
Kegiatan ini juga diikuti oleh pihak Pers Babinsa sebanyak 117 orang, dan dari pihak Bhabinkamtibmas, Dishub, serta Satpol PP masing-masing membawa perwakilannya berjumlah 6 orang. Bahkan jika dikalkulasi berjumlah 135 orang belum dari pihak lainnya. Kegiatan ini benar-benar menarik banyak perhatian.
Pembukaan Launching ASR tidak lepas dari pembacaan doa meminta semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar dan semoga tujuan acara ini dapat tercapai dengan maksimal.
Lalu dilanjutkan pemberian Amanat Pangdam XIV/HSN yang dibacakan oleh Dandim 1411/Bulukumba. Dalam amanatnya ia mengutarakan, "Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, Allah SWT atas segala limpahan rahmat dan karunia-Nya sehingga pada hari ini kita dapat melaksanakan kegiatan Launching Tagline ASR (Aku Sahabat Rakyat) dalam keadaan sehat walafiat," ujarnya sebagai tanda bahwa setiap kegiatan dimulai kita tetap perlu bersyukur kepada Allah SWT.
Lebih lanjut dalam amanatnya, ia menyampaikan bahwa kegiatan Launching Tagline yang diselenggarakan saat ini dalam rangka memperkenalkan motto ASR (Aku Sahabat Rakyat) sebagai simbol jati diri TNI yaitu Tentara Rakyat yang berasal dari Rakyat dan berjuang untuk Rakyat dalam hal ini Kodam XIV/HSN memiliki peran yang sangat besar yaitu selalu melekat di hati sanubari rakyat.
Bukan hanya simbol jati diri, tetapi dalam Tagline ASR tersebut, terdapat simbol jabat tangan yang bermakna hubungan persahabatan yang sangat erat yang tak pernah longgar antara prajurit kodam XIV/Hasanuddin dengan rakyat. Ini juga di maknai sinergi antara prajurit dan rakyat serta menjamin tegak kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa.
Bukan hanya itu ia menjelaskan panjang lebar bahwa Font ASR yang dibuat dalam bentuk gambar secara menyambung, merupakan singkatan dari kata "Aku Sahabat Rakyat" yang bermakna kontribusi secara terus menerus yang dilakukan oleh seluruh prajurit Kodam XIV/HSN untuk rakyat di wilayahnya. Karena TNI akan kuat apabila bersatu atau bersahabat dengan rakyat.
Menurut pandangan Pangdam XIV Hasanuddin yang disampaikan Dandim 1411/Bulukumba, Tagline Aku Sahabat Rakyat yang diluncurkan pada saat ini diharapkan dapat menambah spirit bagi prajurit Kodam XIV/HSN untuk selalu siap membantu mengatasi kesulitan rakyat di mana pun berada.
Bahkan dengan mengalir amanat ini dibawakan sampai menyebutkan Gerakan Aku Sahabat Rakyat yang diluncurkan melalui kegiatan launching hari ini maka Kodam XIV/HSN akan melaksanakan Bakti sosial berupa penyerahan 10.000 paket sembako secara serentak kepada masyarakat di seluruh satkowil secara door to door dengan harapan semoga bermanfaat untuk memenuhi sebagai kebutuhan masyarakat yang kurang mampu.
Bahkan dalam penutupnya Dandim 1411/Bulukumba berujar, Nuansa seperti ini juga diharapkan semakin mempererat sinergitas antara TNI dengan Rakyat khususnya Kodam XIV/HSN dalam mengabdikan diri kepada Bangsa dan Negara.
Bahkan di tahun ini, Launching Tagline ASR ditandai dengan penyerahan Paket sembako secara simbolis. Selanjutnya, arak-arakan kelompok motor secara teratur untuk keliling kota Bulukumba yang dikawal dengan mobil Patwal Satlantas.
Rute dari aksi motoris ini berawal dari tempat kegiatan di mulai lalu melewati Puskesmas Caile, kemudian lewat Jalan Jend. Sudirman, hingga sampai di bundaran Pinisi, terus belok kanan menuju taman kota Jalan Andi Sulthan Dg Raja (pasar tua) hingga belok kiri di Jalan. Moh. Hatta lalu belok kanan menuju perempatan teko. Kemudian menuju Jalan Lanto dg Pasewang (Rumah Makan Sulawesi) sampai di Jalan Sam Ratulangi dan kembali belok kanan pertigaan Mall Jalan Kusuma Bangsa (Caile), hingga berakhir kembali di Jalan Ahmad Yani Makodim 1411/Bulukumba.
Tepat pukul 10.40 WITA, kegiatan Launching Aku Sahabat Rakyat Selesai dengan aman. Semuanya berjalan sesuai rencana dan harapan.
Selanjutnya, dilanjutkan pembagian Sembilan Bahan Pokok (Sembako) oleh Babinsa kodim 1411/Bulukumba yang akan diberikan kepada masyarakat kurang mampu di wilayah Kodim 1411/Bulukumba, mengingat pandemi Covid-19 maka penyerahan tersebut diserahkan secara “Door To Door” kepada masyarakat.
Diketahui Pembagian sembako di wilayah Kodim 1411/Bulukumba sebanyak 250 paket yang akan diterima. Dalam kegiatan ini Wabup Bukukumba akan menambahkan 100 paket sembako.
Report : Pendim
Editor : Red1