BULUKUMBA,SULSELLIMA.com- Momen peringatan Isra dan Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW dan menjelang Ramadhan 1442 H, dimanfaatkan oleh Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Bulukumba untuk menyalurkan santunan kepada penerima manfaat di Kota Bulukumba dan sekitarnya,Selasa (06/04).
Bersama dengan Persatuan Istri Karyawan dan Karyawati (PIKK), YBM UP3 membagikan Paket Sembako untuk beberapa Penerima Manfaat yang tersebar di empat lokasi wilayah Kerja PLN UP3 Bulukumba diantaranya, Cekkeng Kuliner, Panti Asuhan Al-Jariyah Taccorong, Panti Asuhan Al-Maun Jalanjang dan Desa Baruga Bantaeng dengan total 69 paket bantuan sembako.
Penyaluran Paket Sembako di serahkan langsung oleh Manager PLN UP3 Bulukumba Sebagai Pembina YBM PLN UP3 Bulukumba, Ketua PIKK PLN UP3 Bulukumba, di dampingi oleh Manager PLN ULP Panrita Lopi Adriani, Ketua YBM PLN UP3 Bulukumba H. Abd. Muttalib dan Pengurus YBM PLN UP3 Bulukumba.
"Dengan ini kami salurkan Sembako dari YBM PLN UP3 Bulukumba. Dilihat dari besarannya mungkin belum mencukupi namun semoga dapat bermanfaat dan memberikan berkah untuk kita semua," ucap Leandra Agung Tri Radi Putra, Manajer UP3 Bulukumba.
" Bantuan ini berasal dari dana Zakat 2,5% dari seluruh karyawan serta karyawati muslim PLN yang dipungut setiap bulannya dan dikelola secara langsung oleh YBM PLN," tambah Leandra Agung.
Sementara itu masyarakat juga Sekertaris Yayasan Pesantren mengungkapkan terima kasih kepada Pihak YBM PLN atas pemberian Sembakonya.
"Alhamdulillah, terima kasih atas pemberian Sembako dari YBM PLN ini, Semoga dapat bermanfaat dan hubungan erat dengan PLN dapat selalu terjaga, terima kasih PLN," ucap salah seorang masyarakat penerima manfaat.
Editor: Redaksi 1