BONE, sulsellima.com - Bupati Bone DR. H. A. Fahsar M. Padjalangi, M.Si. menyerahkan bantuan konsumtif dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bone di Masjid Al-Markaz Al' Ma'Arif, Kamis 6 Mei 2021.
"Bantuan yang diserahkan hari ini khusus untuk tukang becak dan pemulung, "kata ketua Baznas Bone, Drs.H.Zainal Abidin.
Lanjut ia mengatakan, bantuan berupa sembako dibagikan hari ini kepada 250 orang dalam rangka bulan suci Ramadhan.
Sementara itu, Fahsar Padjalangi mengatakan, bantuan ini untuk meringankan sedikit beban di masa Pandemi, apalagi ini masih dalam suasana bulan suci Ramadhan
"Bantuan konsumtif akan berlanjut besok untuk tenaga kebersihan dan tukang ojek," singkatnya.
[Reportase: Muh Yunus]