BULUKUMBA, sulsellima.com - Melalui Roemah Djoeang AIA Bulukumba ratusan paket Sembako di bagiakan di beberapa Panti Asuhan dan warga kurang mampu Di Kabupaten Bulukumba, Minggu (9/5/2021).
Suasana penyerahan bantuan paket Sembako Roemah Djoeang AIA Bulukumba merupakan aksi peduli untuk membantu mereka yang kurang mampu.
Koordinator Roemah Djoeang AIA Bulukumba, Muhammad Amin Lahaseng mengungkapkan bahwa sedikit mengurangi beban masyarakat yang terdampak Covid 19 di bulan suci ramadhan.
“Mudah-mudahan ini bisa meringankan beban mereka pada bulan Ramadhan ini,” tambahnya.
Selanjutnya, rombongan Roemah Djoeang AIA Bulukumba menyisir kota bulukumba untuk menyerahkan bantuan lainnya ke pejalan kaki dan tukang becak serta pengendara lainnya.
Usai menyerahkan bantuan, kegiatan peduli Roemah Djoeang AIA Bulukumba diakhiri dengan buka puasa bersama anggota.
[**/Sakril]