SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Pernyataan Harmansyah Soal KT Ilegal Dikecam Ketua Panitia TKKT, "Kalau Tidak Realisasi Anda Lakukan Pembohongan Publik" - SULSELLIMA.COM

Pernyataan Harmansyah Soal KT Ilegal Dikecam Ketua Panitia TKKT, "Kalau Tidak Realisasi Anda Lakukan Pembohongan Publik"


BULUKUMBA, SULSELLIMA.COM  -Pernyataan Harmansyah selaku Ketua KT Sulawesi Selatan Dikecam ketua panitia TKKT 7 Bulukumba Karang Taruna Panrita Lopi yang di duga melakukan pembohongan publik


Seperti yang di lansir media KUTIP.COM Bahwa Ketua KT Sulawesi Selatan, Harmansyah menegaskan dalam Sambutannya, bahwa KT di SulSel dan Bulukumba tidak masuk dalam kategori dualisme, melainkan antara ada legal dan ada ilegal.

“KT Bulukumba tidak dua kubu, tapi ada ilegal dan ada legal,” tegas Harmansyah dalam sambutannya.

Diakuinya, bahwa KT yang legal adalah KT yang diketuainya, sebab dirinya memiliki SK dari satu tingkat diatasnya.

“Olehnya itu, tabe buat kepolisian jika diluar sana ada yang mengakui dirinya KT diluar daripada kami, maka tolong itu ditangkap saja karena sudah melakukan pembohongan publik,” cetusnya

Hal ini, di tanggapi Ketua Panitia TKKT 7 Kabupaten Bulukumba Nasrullah Ambo Ako mengatakan bahwa selaku ketua panitia mengecam dan menantang ancaman harmansyah, apa bila dalam kurung waktu 2x 24 jam tidak di realisasikan, maka saya harus mengatakan bahwa dialah yang melakukan pembohongan publik selama ini

"Perlu di ketahui, mereka melakukan temu karya yang cacat Administrasi Peserta Pesertanya tidak Korum dan di curigai sebagian adalah Peserta Abal abal,"ungkap Ketua Panitia TKKT 7 Bulukumba itu.

Namum di ketahui bahwa Karang taruna Kabupaten Bulukumba akhir akhir ini memanas diakibatkan diduga adanya oknum oknum yang mencoba mendualismekan Karang Taruna Kabupaten Bulukumba. 

Sebelumnya Karang Taruna Kabupaten Bulukumba melakukan Temu Karya pada tanggal 25 April 2022 untuk menentukan ketua Baru menggantikan masa Bakti Andi Hamzah Pangki pada Tahun ini. ***


Tags :

bm
Redaksi by: SULSELLIMA

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com