Irandi menambahkan tujuan digelarnya rapat kerja ini sebagai salah satu agenda organisasi untuk menyusun program kerja yang sesuai diamanatkan oleh Anggaran dasar dan anggaran rumah tangga KAHMI.
Dalam rapat tersebut Koordinator SC menyampaikan kalau rapat perdana ini masih sementara dalam tahap diskusi di iternal SC,selaku koordinator SC saya akan meminta kepada teman-teman pengurus agar bisa memberi ide dan gagasan sehingga visi dan misi bisa kita tuangkan dalam progran kerja selama kepengurusan," ungkap Koordinator SC Bahar Hafid
Dalam kesempatan itu Hidayah Muhallim selaku Sekretaris MW KAHMI SULSEL mengatakan KAHMI siap bersinergi dan mendukung pemerintah khususnya dalam kepentingan masyarakat di berbagai bidang,baik sosial, ekonomi dan lainnya, sehingga perlu direalisasikan dalam bentuk program kerja yang konkrit dan ada manfaatnya, " jelasnya.***