PT Insan Agro Sejahtera ini merupakan perusahaan asal Sulawesi Selatan yang kembali mendapatkan rekomendasi untuk melakukan ekspor serpih porang ke negara China.
Kegiatan launching ini dihadiri oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Provinsi Sulsel Ir. Imran Jauzi didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Sinjai A. Ilham Abubakar bertempat di lahan Kelompok Tani Pettunge II Kelurahan Pasir Putih Kecamatan Sinjai Borong, Kamis (21/7/2022).
Kepala Dinas TPHP Kabupaten Sinjai H. Kamaruddin mengatakan bahwa potensi tanaman porang yang ada di Kecamatan Sinjai Borong sangat besar dan bahkan menguntungkan bagi para petani.
"Kecamatan Sinjai Borong ini merupakan salah satu daerah yang petaninya saat ini banyak yang melakukan pengembangan tanaman porang, apalagi kondisi wilayah yang sangat cocok dengan tanaman tersebut," jelasnya.
Pihaknya merasa bersyukur sebab menarik perhatian perusahaan-perusahaan besar seperti PT. Insan Agro Sejahtera untuk membeli langsung dari petani di Sinjai Borong.
"Alhamdulillah untuk pertana kalinya dilakukan pengiriman porang sebanyak 10 ton porang basah milik dari berbagai petani di Sinjai Borong dan dibeli oleh perusahaan untuk selanjutnya diekspor, " ucapnya.
Ia juga berharap agar kedepan petani porang melakukan registrasi kebun karena merupakan bagian dari syarat untuk ekspor. Disamping itu agar dipertahankan kualitas produksinya dengan menerapkan sistem budidaya porang organik.
Tak lupa, Kamaruddin juga menyampaikan terima kasih kepada Dinas TPHP Provinsi Sulsel yang mendukubg atas terlaksananya launcing Pengiriman porang ini.
Sementara itu Kepala Dinas TPHP Provinsi Sulsel Ir. Imran Jauzi menyambut baik dibukanya kembali ekspor porang setelah sebelumnya sempat terhenti.
"Kami berharap dengan dibukanya ekspor porang ke China dapat menggenjot kembali geliat ekspor porang di Provinsi Sulsel," katanya.***