Isman Muhlis, pendiri Yayasan Peka Peduli, yang secara langsung mengawasi distribusi bantuan, menjelaskan bahwa tujuan dari kehadiran mereka adalah untuk terus memenuhi kebutuhan masyarakat yang terdampak oleh kebakaran.
"Kami merasa prihatin atas kejadian yang menimpa masyarakat Kelurahan Jawi-jawi. Hari ini, bersama dengan DPK KNPI Bulukumpa, kami kembali memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak," ujarnya.
Isman Muhlis juga menyampaikan komitmen untuk terus mengumpulkan bantuan guna disalurkan kepada masyarakat yang memerlukan.
"Yayasan Peka Peduli Sulawesi akan terus mendorong sumbangan dan mengalokasikan bantuan yang diperlukan bagi masyarakat yang membutuhkan," tambah Isman Muhlis.
Bantuan yang disalurkan berupa paket sembako dan uang tunai diberikan kepada masyarakat yang menjadi korban kebakaran di Bunga Harapan, Kelurahan Jawi-jawi. (Sakril/SL)