SELAYAR, SULSELLIMA.COM - Komandan Komando Distrik Militer 1415/Selayar, Letkol Inf Nanang Agung Wibowo, beserta Tim Satgas Antisipasi Darurat Pangan, melaksanakan peninjauan langsung terhadap lokasi lahan sawah di Dusun Binanga Benteng, Desa Binanga Sombaiya, Kecamatan Bontosikuyu, pada Rabu (20/03/2024).
Turut serta dalam peninjauan tersebut adalah Muh. Agus (Kabid Dinas Pertanian), Muh. Faisal (Balai Pompengan Jeneberang Provinsi Sulsel), dan Herman (POPT Pertanian Provinsi Sulsel).
Berdasarkan hasil survey, luas lahan sawah seluas 10 Ha dinilai sangat strategis karena adanya bendungan, namun, tantangan utama yang dihadapi adalah kurangnya sistem pengairan menuju ke lahan sawah, yang membutuhkan pipanisasi.
Muh. Faisal, sebagai perwakilan dari Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan-Jeneberang, akan melaporkan hasil temuan tersebut untuk memungkinkan pengajuan pipanisasi air dari bendungan Kunyi ke lokasi persawahan.
"Diperkirakan besok, bersama Babinsa dan Kelompok Tani, akan melakukan pengukuran jarak dari bendungan ke lokasi sawah menggunakan GPS," ungkapnya.
Dalam interaksi dengan media, Dandim 1415/Selayar menyampaikan harapannya agar semua pihak mendukung rencana optimalisasi lahan dan perluasan area tanam untuk mendukung program Ketahanan Pangan Nasional.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa program ini akan memberikan manfaat bagi warga setempat untuk meningkatkan kesejahteraan. "Kami diinstruksikan oleh pimpinan untuk menyediakan data pendukung serta mengawal serta melaporkan setiap perkembangan program Nasional dari Kementerian Pertanian, demi peningkatan ekonomi masyarakat Selayar," tambahnya.(Tim).