SELAYAR, SULSELLIMA.COM - Seorang pria bernama Saeful Bahri (30), warga Dusun Kale Bonto, Desa Kalepadang, Kecamatan Bontoharu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, tewas akibat tersengat listrik pada Jumat (17/5/2024) pukul 17.25 WITA.
Insiden tragis ini terjadi di depan SDLB Parappa di Jl. A.P. Pettarani, Kelurahan Bontobangun, Kecamatan Bontoharu. Saeful Bahri tengah memasang banner iklan salah satu merek rokok di atas tiang Telkom ketika kecelakaan terjadi.
Diduga, Saeful tidak menyadari keberadaan kabel listrik bertegangan tinggi yang berada dekat dengan tiang tersebut. Akibatnya, ia menyentuh kabel tersebut secara tidak sengaja dan langsung tersengat aliran listrik, hingga terjatuh ke tanah.
Warga setempat segera berusaha menolong dan membawa korban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) KH Hayyung, Jl. Abd. Kadir Kasyim, Kelurahan Bontobangun, Kecamatan Bontoharu. Namun, nyawa Saeful Bahri tidak dapat diselamatkan.
"Nyawanya tak tertolong diduga kesetrum aliran listrik saat pasang banner," ujar Abdullah, seorang warga Benteng, Minggu (19/5/2024).
Jenazah Saeful Bahri telah dikebumikan di pekuburan umum Kale Bonto. Kejadian ini memicu kekhawatiran di kalangan warga setempat yang mendesak agar pihak PLN segera melakukan perbaikan pada kabel-kabel listrik yang berpotensi membahayakan.
"Kita berharap agar pihak PLN dapat membenahi kabel-kabel listrik yang membahayakan warga," kata Abdullah. Ia menambahkan bahwa langkah ini penting untuk mencegah terjadinya korban jiwa di masa depan.
Warga juga diimbau untuk lebih berhati-hati dan memperhatikan keberadaan kabel listrik bertegangan tinggi, serta segera melaporkannya kepada pihak PLN jika menemukan situasi yang berbahaya. Kejadian tewasnya warga akibat tersengat listrik di Parappa, Kelurahan Bontobangun, Kecamatan Bontoharu terakhir kali terjadi pada tahun 2019.
Sementara itu pihak PLN dikonfirmasi mengenai hal tersebut mengungkapkan turut berbela sungkawa atas kejadian tersebut, adapaun terkait jaga jarak aman dengan Jaringan Listrik.
"kami senantiasa tak henti hentinya sampaikan kepada masyarakat baik melalui sosialisasi langsung, komunikasi stakeholder maupun melalu media sosial,"ungkap Muhammad Iqbal selaku Team Leader K3L PLN Selayar.***