SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Bupati Bulukumba Tetap Hadiri Peringatan HUT ke-78 Bhayangkara Meski Berduka - SULSELLIMA.COM

Bupati Bulukumba Tetap Hadiri Peringatan HUT ke-78 Bhayangkara Meski Berduka

BULUKUMBA, SULSELLIMA.COM - Meskipun tengah berduka atas meninggalnya sang ayah, H. Andi Muhammad Ali Yusuf, Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf, atau yang akrab disapa Andi Utta, tetap menjalankan tugasnya dengan menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara di Mapolres Bulukumba, Senin (1/7).


Setelah memimpin apel pagi di halaman Kantor Bupati, Andi Utta langsung bertolak ke Mapolres Bulukumba untuk mengikuti rangkaian upacara peringatan HUT Kepolisian Republik Indonesia tersebut. Dalam pidatonya, Andi Utta menegaskan pentingnya peran Polri dalam menjaga ketertiban dan kedamaian di masyarakat. 

"Selamat Hari Jadi ke-78 Bhayangkara. Semoga Polri semakin kuat dalam menjaga Kamtibmas, khususnya di Kabupaten Bulukumba," ujar Andi Utta.

Bupati juga menyampaikan komitmennya untuk memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan lembaga legislatif serta yudikatif. 

"Bulukumba adalah kita semua. Semoga sinergitas kita selama ini dapat dipererat lagi di masa-masa mendatang," katanya.

Upacara yang dipimpin oleh Kapolres Bulukumba, AKBP Andi Erma Suryono, juga dihadiri oleh sejumlah pejabat Forkopimda dan tamu undangan. 

Setelah upacara, dilakukan pemotongan nasi tumpeng sebagai simbol tradisi peringatan HUT Bhayangkara, yang diberikan kepada personel Polres Bulukumba tertua, Kompol Nuryadin, dan termuda, Bripda Syamsul Bahri.

Dalam sambutannya, AKBP Andi Erma Suryono mengajak seluruh personel Polres Bulukumba untuk terus menjalankan tugas dengan baik dan penuh keikhlasan. 

"Mari menjadikan momentum Hari Bhayangkara ini untuk terus berbakti dan menjalankan tugas pokok kepolisian dengan baik dan penuh keikhlasan," jelasnya.

Turut hadir dalam upacara tersebut Ketua DPRD Bulukumba H. Rijal, Dandim 1411/Blk Letkol Inf Kaharuddin Djamaluddin, Kajari Bulukumba Cahyadi Sabri, Ketua PN Bulukumba Ernawaty, Ketua PA Bulukumba Laila Syahidan, serta puluhan tamu undangan lainnya. 

Upacara tersebut juga melibatkan berbagai unsur, termasuk perwira jajaran Polres Bulukumba, anggota Kodim 1411/Blk, personel Samapta, Polwan, Lapas, Satpol-PP, Dishub, Security, dan Tagana Kabupaten Bulukumba.

Sekedar diketahui, Duka mendalam masih menyelimuti Andi Utta setelah kepergian sang ayah, H. Andi Muhammad Ali Yusuf, yang meninggal dunia pada Ahad pagi, 30 Juni 2024, di kediamannya di Tanete, Kecamatan Bulukumpa.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com