SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Harmoni dan Kesatuan, Landasan Kesuksesan Bersama SP-BUN Felliza Mill PT. Cahaya Anugerah Plantation - SULSELLIMA.COM

Harmoni dan Kesatuan, Landasan Kesuksesan Bersama SP-BUN Felliza Mill PT. Cahaya Anugerah Plantation

KALTIM, SULSELLIM.COM  - Serikat Pekerja Perkebunan (SP-BUN) merayakan awal yang membanggakan dengan dihelatnya rapat gabungan yang dipimpin oleh Ketua Umum Serikat Pekerja Perkebunan (SP-BUN), Eka Indra Saputra, Felliza  Mill PT. Cahaya Anugerah Plantation, di Desa Sabintulung Kec. Muara Kaman Kab Kutai Kartanegara, pada tanggal 18 Juli 2024. 

 

Acara yang dipenuhi semangat dan kebersamaan turut dihadiri oleh para pengurus, pembina, anggota, dan security sebagai penjamin keamanan kelancaran jalannya rapat.

Solidaritas dan kesatuan menjadi landasan utama dalam pertemuan tersebut, dengan tekad kuat untuk mempererat ikatan di antara anggota Pekerja Perkebunan di PT. Cahaya Anugerah Plantation. Diskusi yang penuh semangat dan kolaborasi mencerminkan komitmen bersama untuk meraih keadilan dan kesejahteraan.

Dengan berakhirnya rapat, muncul harapan besar bahwa kesimpulan dari pertemuan ini akan membawa dampak positif yang signifikan bagi seluruh anggota Serikat Pekerja Perkebunan (SP-BUN), menciptakan lingkungan kerja yang adil, aman, dan sejahtera bagi semua pihak terlibat. Semoga semangat kesatuan dan solidaritas yang terjalin erat dapat membawa berkah dan keberlanjutan bagi SP-BUN di masa depan.

Eka Inra Saputra menegaskan, "Tujuan utama dari langkah ke depan kami adalah menjadikan serikat kita aktif kembali dalam dunia kerja."

Tak lupa, beliau menambahkan, "Pengesahan pengurus ranting melibatkan tiga personel, yakni sekretaris, bendahara, dan ketua ranting yang dipercayakan kepada Saguntung, Felliza, dan PKS." Dengan semangat ini, kesuksesan bersama SP-BUN semakin mengilhami. " Tegasnya.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com