Upacara pelantikan dan pisah sambut tersebut berlangsung di Aula Kantor Kejaksaan Negeri Selayar pada Senin (23/07/2024). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Kepulauan Selayar dan dihadiri oleh seluruh pegawai di lingkungan Kejari Selayar.
Dalam sambutannya, La Ode Fariadin menyampaikan pentingnya menjaga silaturahmi meski sudah tidak lagi berada di tempat Kejari selayar.
"Mari kita menjaga silaturahmi. Saya mohon maaf jika ada sikap dan perbuatan yang mencederai perasaan, baik sengaja maupun tidak disengaja,"ungkap La Ode Fariadin dihadapan para pengawai kejaksaan negeri Selayar.
Ia juga menekankan pentingnya komunikasi yang berkelanjutan, meski jarak memisahkan kita.
"Kita punya sarana berkomunikasi, kita punya media sosial yang masih bisa terus menghubungkan kita. Jangan pernah putuskan itu,"beber La Ode Fariadin penuh haru dan perasaan sedih.
La Ode Fariadin mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin seksi intelijen dengan berbagai tantangan selama ini.
"Saya ucapkan terima kasih atas kepercayaan memimpin sebagai Kasi Intel selama 3 tahun 6 bulan 4 hari dengan berbagai tantangan dan kisah yang ada di Kepulauan Selayar," tutupnya.***