SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Satu Unit Motor dan Emas 63,5 Gram Ikut Terbakar Dalam Kebakaran Rumah di Selayar - SULSELLIMA.COM

Satu Unit Motor dan Emas 63,5 Gram Ikut Terbakar Dalam Kebakaran Rumah di Selayar

SELAYAR, SULSELLIMA.COM - Peristiwa kebakaran kembali melanda kawasan permukiman di Kelurahan Batangmata Sapo, Kecamatan Bontomatene, Kabupaten Kepulauan Selayar. Kejadian ini terjadi sekitar pukul 02.45 WITA.


Rumah milik Andi Sukarang (41) dilaporkan hangus dilalap api. Saat kebakaran terjadi, rumah dalam keadaan kosong. Menurut keterangan Kapolsek Bontomatene, Iptu Wahyu Widodo, saksi yang pertama kali mengetahui kejadian ini, YD (42), awalnya mencium bau menyengat seperti plastik terbakar.

"YD mengaku mencium aroma plastik terbakar, lalu mendengar suara gemuruh. Ketika membuka jendela kamar, dia melihat api sudah membesar di atap rumah milik korban," jelas Iptu Wahyu.

Kebakaran semakin sulit dipadamkan karena lokasi rumah yang berada di lorong sempit, sehingga menghambat akses petugas pemadam kebakaran. Dua unit pemadam kebakaran baru tiba di lokasi sekitar pukul 03.30 WITA. Api berhasil dipadamkan sepenuhnya sekitar pukul 04.15 WITA.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian material yang dialami korban cukup besar. 

"Korban kehilangan rumah panggung, satu unit sepeda motor, 63,5 gram emas, tujuh mesin jahit, empat handphone, serta berbagai perabot rumah tangga lainnya," kata Kapolsek Bontomatene.

Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Adnan Pandibu, SH., S.IK, meminta warga lebih waspada dan melakukan mitigasi kebakaran, terutama mengingat tingginya intensitas kejadian kebakaran di wilayah tersebut. 

"Pada bulan September saja, sudah terjadi dua kebakaran. Di bulan Agustus, ada dua lagi. Sebagian besar diduga disebabkan korsleting listrik," ujar AKBP Adnan.

Dia juga mengimbau warga agar tidak meninggalkan rumah dalam keadaan kosong tanpa memastikan keamanan. 

"Pastikan semua sumber api padam, matikan perangkat listrik yang tidak digunakan, dan kunci rumah dengan aman. Selain itu, setiap warga harus memiliki nomor darurat pemadam kebakaran, polisi, ambulans, dan SAR," tutupnya.

Pihak berwenang terus mengingatkan pentingnya pencegahan dan kesadaran masyarakat terhadap potensi bahaya kebakaran di permukiman.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com