Sejumlah tokoh masyarakat juga hadir turut hadir dalam kampanye itu. Salah satunya adalah Haeruddin. Dia menjadi salah satu tokoh masyarakat yang dituakan di wilayah itu.
"Lihat mi ki, bagaimana bahagianya warga Tombolo atas kehadiran ta' pak. Saking bahagianya, warga ramai-ramai tinggalkan rumahnya untuk bertemu dengan kita," kata Haeruddin.
Dia menyebut, kedekatan Ilham Azikin dengan masyarakat Tombolo sudah terjalin sejak lama. Menurutnya, Pak Ilham bagi masyarakat Tombolo adalah bagian dari keluarga.
"Nomor dua sudah tertanam dalam hati masyarakat Tombolo," jelas dia.
Haeruddin juga mengajak masyarakat untuk memilih Ilham Azikin dan Nurkanita M Kahfi. Dia menyebut, sosoknya sudah berpengalaman dalam pemerintahan. Ilham Azikin disebut sebagai sosok yang baik. Meski diserang dengan hoaks dan berita yang tidak benar, dia tetap tidak menceritakan kejelekan orang lain.
"Jangan ki ragu memilih. Pak Ilham ini sudah berpengalaman. Lihat ki kandidat yang berpengalaman. Saya tahu persis, biar diapai ini pak Ilham, tetap ji dia bekerja untuk memperbaiki orang lain," kata dia.
Calon Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin menyebut, pasangan Ilham Azikin dan Kanita M Kahfi akan hadir untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat. Kebutuhan dasar yang dimaksud adalah di sektor pendidikan dan kesehatan.
"Kita hormat dan bangga atas bangunan rumah sakit yang megah. Oleh karena itu, Ilham Azikin hadir agar masyarakat bisa menikmati fasilitas rumah sakit megah itu secara gratis," kata dia.***